KEGIATAN SELAMA DI LABORATORIUM
LABORATORIUM CHECK!!😌
Haloo kawann,
bersama lagi dengan fadd!!
Kali ini aku aku menceritakan sedikit tentang kegiatanku selama di laboratorium ya guys :)
Tetap kepoin kita ya guys hehehe
Langsung aja deh, buat kami anak eksakta, kerja di laboratorium (ngelab) bukanlah hal yang asing lagi. Setidaknya ada banyak jurusan bidang eksakta yang sering menerapkan aktivitas ini dalam perkuliahannya misalnya Biologi, Kimia, Pertanian, Geografi, Kehutanan, Perikanan, Farmasi dan Kedokteran.
Bagaimanakah perjuangan kami saat berkutat di laboratorium dengan jas warna putih? Berikut adalah sekelumit apa yang dirasakan mahasiswa seperti kami
Di sini kebetulan aku kuliah di bidang Farmasi. Pas dapat pengumuman keterima di jurusan eksakta, dalam bayangku aku akan dididik jadi sehebat Albert Einstein dan Charles Darwin. Atau versi Indonesianya sesekali kamu juga ingin bisa sehebat Pak BJ Habibie.
Setelah dapat silabus, ternyata mata kuliah awal hampir sama dengan semua materi IPA pada umumnya. Jadi ilmu eksakta itu memang tidak terpisahkan, guys!
Banyak anak eksakta yang terbagi jadi dua kubu. Kubu yang ahli di hitung hitung kayak fisika, matematika. Dan kubu yang gak terlalu suka ngitung ngitung kayak Biologi, Kedokteran, Farmasi. Nah, ternyata semester awal kamu bakal ngerasain belajar banyak ilmu umum. Gak jarang kamu mulai galau galau, aduh capek, ngebosenin. Tapi eits, disinilah ini untuk memastikan kamu masih menjadi anak IPA yang sesunguhnya.
Setelah jalan 2 semester, kehidupan ala anak eksakta pun dimulai. Kamu bakal mulai sering ada praktikum. Ucapkan selamat datang pada pulang sore :)
Paling gak, praktikum membuatmu bisa pulang di jam pulang para pegawai. Disini, kamu mau tak mau harus mulai belajar untuk membagi waktu. Soalnya kalau praktikum juga gak cuma praktik doang, laporan sudah menanti untuk diselesaikan. Jika satu semester kamu ambil 7 mata kuliah dengan 4 hari praktikum. Kebayang kapan aja kamu ngerjainnya?
Ketika anak dari fakultas lain bisa menggunakan jas dengan beraneka ragam corak buat ngeceng di kampus, kamu hanya punya satu jas warna putih polos. Semua kegiatan di dalam lab wajib pakai baju ini. Salah satu alasanya adalah untuk menjaga kesterilan dalam penelitian. Jadi, kalau lagi ngelab semuanya orang jadi tampak lebih bersahaja dalam busana putihnya. Cielaaa :p
Dan buat para cewek yang tiap hari harus ngelab, kamu enggak perlu lagi pakai baju ala Syahrini. Nyusahin diri sendiri!! Soalnya, ujung ujungnya bajumu ketutup jas lab, cincin yang segede gambreng juga menggangumu pas pake gloves. Belum lagi, kalau kamu pake bulu mata cetar badai melambai katulistiwa. Alasannya sebenernya tetep kesterilan sih. Apa mau dikata. Di dalam lab, semua gaya busana jadi sama, manusia berjubah putih. Jadi sebagian besar kamu lebih suka dandan ala Gwen Stacy, simple tapi kamu tetep cantik :)
Oh iya guys sampai lupa, saking seringnya nge-lab sampai lupa mencuci jas lab selama berminggu-minggu. Yaaa udah menjadi tradisi biasa sih bagi kita hehehe
Belum lagi kalau ditambah PR yang diberikan dosen tiap matku dan laporan-laporan yang menumpuk yang kadang bikin kita stres sendiri :( tapi mau gimana lagi...ya udahlah kita Syukuri aja. Pengennya sih bangun tidur udah langsung lulus saja wkwk
Cukup Sekian dulu ya guys. Terima kasih sudah membaca :) tetap jaga kesehatan kalian ya guys!!
Komentar
Posting Komentar